You are on page 1of 4

Pada usia berapa memulai pemijatan?

Teknik memijat yang digambarkan disini dapat dimulai sesuai keinginan para
orang tua. Bayi akan mendapat keuntungan paling besar dari pemijatan yang
dilakukan setiap hari dalam enam atau tujuh bulan pertama dalam hidupnya.
Kapan waktu memijat?

Pada pagi hari pada saat orang tua dan anak kedua-duanya bersiap untuk
memulai hari itu
Pada malam hari dimana akan membantu bayi untuk tidur lebih nyenyak

Memulai dan pastikan

Tangan anda bersih dan hangat


Kuku dan perhiasan jangan sampai mengakibatkan goresan pada kulit bayi
Ruangan hangat dan tidak pengap
Bayi tidak sedang lapar atau sehabis makan
Anda akan tetap tidak terganggu, paling tidak dalam 15 menit
Anda duduk pada posisi yang nyaman dan tenang
Bayi dibaringkan diatas permukaan kain yang rata, lembut dan bersih
Anda sudah menyiapkan handuk, popok, baju untuk ganti dan baby oil

Dianjurkan

Pertahankan hubungan mata dengan bayi anda


Bernyanyilah untuknya atau pasanglah lagu lembut untuk membantu
anda dan bayi anda berada dalam suasana tenang
Mulailah dengan sentuhan ringan dan secara bertahap tambah tekanan
sebagaimana anda merasa lebih yakin dan bayi merasa terbiasa untuk
dipijat
Tanggap akan isyarat bayi anda. Bila bayi sedikit menangis coba
tenangkan dia sebelum melanjutkan pemijatan. Bila bayi menangis lebih
keras, berhentilah memijat, bayi anda mungkin menginginkan digendong
atau disusui atau ingin tidur
Mandikan bayi anda sesudah pemijatan terutama setelah anda
menggunakan baby oil untuk membantu menyegarkan bayinya

Tidak dianjurkan

Pemijatan langsung sehabis makan


Membangunkan bayi untuk dipijat
Memijat bayi anda pada saat ia sedang tidak begitu sehat
Memijatnya manakala ia tak mau dipijat
Memaksakan posisi tertentu ketika memijat

Melalui pemijatan, bayi mendapat manfaat yang sama pentingnya seperti


manfaat makanan. Pemijatan pada bayi merupakan sarana ikatan yang indah
antara bayi dan orang tuanya. Pijat bayi sangat bermanfaat bagi perkembangan
fisik dan emosi bayi

Keuntungan dari pemijatan bayi setiap hari


Untuk bayi :

Memberikan manfaat dan memelihara bayi anda


Memacu sistem sirkulasi darah, denyut jantung, pernapasan, pencernaan
dan sistem kekebalan tubuh bayi
Mendidik bayi untuk lebih tenang dalam menghadapi stress
Mendorong pertumbuhan susunan otot dan kelenturan dimana akan
membantu dalam pertumbuhan kemampuan fisik bayi
Sangat berarti untuk persiapan tubuh dalam berbagai kegiatan serta
meningkatkan gerakan dan ketenangan bayi

Untuk orang tua :

Memberi pengetahuan yang besar kepada seorang ayah / ibu untuk lebih
memahami anak mereka
Bagi seorang ibu, sentuhan pada bayi juga membantu untuk melancarkan
air susu ibu sehingga membantu kelancaran dalam produksi susu maupun
kemampuan ibu mendapatkan ketenangan

Pentingnya penggunaan baby oil pada pemijatan bayi

Untuk hasil maksimal, gunakan minyak baby oil


Baby oil begitu lembut dan telah terbukti secara klinis membantu merawat
dan menyehatkan kulit bayi anda
Kelembutan baby oil dapat mengurangi gesekan pada kulit bayi sehingga
setiap gerak pemijatan menjadi lancar
Melindungi bayi dari kemungkinan iritasi. Bayi pun merasa lebih nyaman

Teknik memijat
1. Wajah
o Tekan dengan lembut kedua sisi wajah bayi anda
o Tekan jari-jari anda pada kening bayi, dan dibagian atas matanya
o Dengan tekanan lembut, tarik garis dengan ibu jari dari hidung ke
arah pipi
o Gunakan kedua ibu jari untuk memijat sekitar mulutnya
o Pijat lembut daerah belakang telinga ke arah dagu
2. Dada
o Letakkan kedua telapak tangan anda di tengah dada, pijat ke arah
samping
o Lakukan pijatan menyilang dari tengah dada ke arah bahu
membentuk hati
o Dari tengah dada bayi, pijat menyilang dengan telapak tangan anda
ke arah bahu
3. Perut
Jangan memijat diatas tulang rusuk atau diatas uku hati bayi

o
o

o
o

Lakukan gerakan memijat diatas perut bayi seperti mengayuh, dari


atas ke arah bawah perut
Gunakan gerakan melingkar dengan kedua belah tangan secara
bergantian searah jarum jam dimulai dari sebelah kanan anda,
seperti membentuk bulan sabit dan matahari
Rasakan gelembungan angin dan dengan jemari anda dorong ke kiri
dan kanan
Gerakan I Love You

Gerakan I Love You


Pemijatan I Love You terdiri dari tiga gerakan
Gerakan I adalah pijatan ke arah bawah perut dengan
emnggunakan tangan kanan anda di sebelah kiri perut bayi
o Gerakan Love membentuk huruf L terbalik. Pijatlah dari atas ke
bawah perut, dari sebelah kiri ke kanan
o Gerakan You adalah gerakan memijat membentuk huruf U
terbalik. Pijat dari kiri ke kanan
4. Tangan
o Dengan gerakan seperti memerah, pijat tangan bayi daru bahu ke
pergelangan tangan
o Lakukan gerakan kebalikan, memerah tangan dari arah pangkal
lengan (bahu)
o Tarik lembut jari-jari bayi anda dengan gerakan memutar
o Dengan kedua ibu jari, pijat seluruh permukaan telapak tangan dan
punggung tangan
o Gunakan kedua telapak tangan untuk membuat gerakan seperti
menggulung
5. Kaki
o Dengan gerakan seperti memerah, pijat kaki bayi sampai ke tumit,
dengan jari tangan melingkar pada kaki bayi anda
o Lakukan gerakan seperti memeras dari kaki sampai ke pinggul
o Dengan kedua ibu jari secara bergantian, pijat seluruh permukaan
telapak kaki
o Tekan dengan lembut setiap jari kakinya dan akhiri dengan tarikan
lembut
o Buatlah lingkaran-lingkaran kecil di tumit dan telapak kaki
o Buat gerakan memerah ke arah paha dari kaki
o Gunakan kedua telapak tangan untuk membuat gerakan seperti
melengkung
6. Punggung
Tengkurapkan bayi anda
o Pijat dengan gerakan maju mundur menggunakan kedua telapak
tangan di sepanjang punggungnya
o Luncurkan salah satu telapak tangan anda dari leher sampai ke
pantat bayi dengan sedikit tekanan
o Dengan jari-jari anda, buat gerakan melingkar dari leher ke pantat
bayi terutama pada otot di sebelah tulang punggung
o

Buat pijatan memanjang dengan kedua telapak tangan dari leher ke


kakinya untuk mengakhiri gerakan piat anda.

You might also like