You are on page 1of 1

~ Tenaga Listrik Landasan Bagi Kehidupan Modern

Kumpulan Artikel - 105 - Energi Sungai PLTA / Waduk / BendunganSistem TenagaTenaga listrik
kini merupakan landasan bagi kehidupan modern, dan tersedianya dalam jumlah dan mutu yang
cukup menjadi syarat bagi suatu masyarakat yang memiliki taraf kehidupan yang baik dan
perkembangan industri yang maju.Dalam merencanakan suatu sistem penyediaan tenaga listrik,
lokasi fisik pusat tenaga listrik, saluran transmisi dan gardu induk perlu ditentukan dengan tepat,
agar dapat diperoleh suatu sistem yang baik, ekonomis dan dapat diterima masyarakat.Berikut
adalah skematis Prinsip Penyediaan Tenaga ListrikPenyediaan tenaga listrikUntuk sitem
penyediaan tenaga listrik yang besar pada umumnya dapat disebut tiga jenis tenaga listrik,
yaitu: 1.Pusat listrik tenaga air 2.Pusat listrik tenaga termal 3.Pusat listrik tenaga nuklir Kini juga
dikembangkan berbagai pusat tenaga listrik yang menggunakan jenis-jenis sumber daya energi
lain, seperti angina, surya dan panas laut. Namun pada saat ini kontribusi jenis-jenis pusat tenaga
listrik ini masih kecil.Lingkungan hidupPengelolaan energi dan demikian juga penyediaan tenaga
listrik berpengaruh paa lingkungan hidup, dan pada gilirannya berpengaruh negative pada mutu
kehidupan. Di lain pihak, energi listrik diperlukan untuk meningkatkan taraf kemakmuran
masyarakat. Tergantung dari sumber energi rimer yang dipakai, unsur-unsur pencemar
lingkungan hidup yang diproduksi adalah karbondioksida (CO2), karbonmonoksida (CO),
sulfurdioksida (SO2), berbagai nitrogenoksida (NOx), dan radiasi nuklir. Pencemaranpencemaran karbondioksida dan nitrogenoksida sering dinamakan gas-gas rumah kaca
(greenhouse gases) karena memberi kontribusi kepada efek rumah kaca (greenhouse gases) yang
merupakan penyebab dari apa yang disebut pemanasan global (global warming).Elemen Sistem
TenagaSalah satu cara yang paling ekonomis,mudah, dan aman untuk mengirimkan energi adalah
melalui bentuk energi listrik. Pada pusat pembangkit, sumber daya energi primer seperti bahan
bakar fosil (minyak, gas alam, dan batubara), hidro, panas bumi, dan nuklir diubah menjadi
energi. Generator sinkron mengubah energi mekanis yang dihasilkan pada poros turbin menjadi
energi listrik tiga fasa.Melalui transformator panaik tegangan (step-up transformator) energi
listrik ini kemudian dikirimkan melalui saluran transmisi bertegangan tinggi menuju pusat-pusat
beban. Peningkatan tegangan dimaksudkan untuk mengurangi jumlah arus yang mengalir pada
saluran transmisi. Dengan demikian saluran transmisi bertegangan tinggi akan membawa aliran
arus yang rendah dan berarti mengurangi rugi panas (heat loss) I2R yang menyertakan. Ketika
saluran transmisi mencapai pusat bebn, tegangan tersebut kembali diturunkan menjadi tegangan
menengah melalui transformator penurun tegangan (step-down transformator).Di pusat-pusat
beban yang terhubung dengan saluran disrtibusi, energi listrik ini diubah menjadi bentuk-bentuk
energi terpakai lainnya seperti energi mekanis (motor), penerangan, pemanasan, pendinginan,
dan sebagainnya.

You might also like