You are on page 1of 4

Definisi Konjungtivitis Vernal

Konjungtivitis vernal adalah peradangan konjungtiva bilateral dan berulang


(recurrence) yang khas, dan merupakan suatu reaksi alergi. Penyakit ini juga dikenal sebagai
catarrh musim semi dan konjungtivitis musiman atau konjungtivitis musim kemarau.
Sering terdapat pada musim panas di negeri dengan empat musim, atau sepanjang tahun di
negeri tropis (panas).
2.3

Etiologi dan Predisposisi


Konjungtivitis vernal terjadi akibat reaksi hipersensitivitas tipe I yang mengenai kedua

mata, sering terjadi pada orang dengan riwayat keluarga yang kuat alergi.
Mengenai pasien usia muda 3-25 tahun dan kedua jenis kelamin sama. Biasanya pada
laki-laki mulai pada usia dibawah 10 tahun. Penderita konjungtivitis vernal sering
menunjukkan gejala-gejala alergi terhadap tepung sari rumput-rumputan.
Reaksi hipersentsitivitas memiliki 4 tipe reaksi seperti berikut:
Tipe I : Reaksi Anafilaksis
Di sini antigen atau alergen bebas akan bereaksi dengan antibodi, dalam hal ini IgE
yang terikat pada sel mast atau sel basofil dengan akibat terlepasnya histamin. Keadaan ini
menimbulkan reaksi tipe cepat.
Tipe II : reaksi sitotoksik
Di sini antigen terikat pada sel sasaran. Antibodi dalam hal ini IgE dan IgM dengan
adanya komplemen akan diberikan dengan antigen, sehingga dapat mengakibatkan hancurnya
sel tersebut. Reaksi ini merupakan reaksi yang cepat menurut Smolin (1986), reaksi allografi
dan ulkus Mooren merupakan reaksi jenis ini.
Tipe III : reaksi imun kompleks
Di sini antibodi berikatan dengan antigen dan komplemen membentuk kompleks imun.
Keadaan ini menimbulkan neurotrophichemotactic factor yang dapat menyebabkan terjadinya
peradangan atau kerusakan lokal. Pada umumnya terjadi pada pembuluh darah kecil.
Pengejawantahannya di kornea dapat berupa keratitis herpes simpleks, keratitis karena bakteri.
(stafilokok, pseudomonas) dan jamur. Reaksi demikian juga terjadi pada keratitis Herpes
simpleks.
Tipe IV : Reaksi tipe lambat

Pada reaksi hipersensitivitas tipe I, II dan III yang berperan adalah antibodi (imunitas
humoral), sedangkan pada tipe IV yang berperan adalah limfosit T atau dikenal sebagai imunitas
seluler. Limfosit T peka (sensitized T lymphocyte) bereaksi dengan antigen, dan menyebabkan
terlepasnya mediator (limfokin) yang jumpai pada reaksi penolakan pasca keratoplasti, kerato konjungtivitis flikten, keratitis Herpes simpleks dan keratitis diskiformis.
2.4

Manifestasi Klinis
Gejala yang mendasar adalah rasa gatal, manifestasi lain yang menyertai meliputi mata

berair, sensitif pada cahaya, rasa pedih terbakar, dan perasaan seolah ada benda asing yang
masuk. Penyakit ini cukup menyulitkan, muncul berulang, dan sangat mengganggu aktivitas
penderita sehingga menyebabkan ia tidak dapat beraktivitas normal.

Keluhan Utama: Gatal

Pasien umumnya mengeluh tentang gatal yang sangat. Keluhan gatal ini menurun pada
musim dingin.
Ptosis

Terjadi ptosis bilateral, terkadang yang satu lebih ringan dibandingkan yang lain.
Ptosis terjadi karena infiltrasi ciairan ke dalam sel-sel konjungtiva palpebral dan
infiltrasi sel-sel limfosit plasma, eosinophil, juga adanya degenerasi hyaline pada
stroma konjungtiva.
Kelainan pada palpebral

Terutama mengenai konjungtiva palpebral superior. Konjungtiva tarsalis pucat, putih


keabu-abuan disertai papil-papil yang besar (papil raksasa). Inilah yang disebut
cobble stone appearance Susunan papil ini rapat dari samping tampak menonjol.
Seringkali dikacaukan dengan trakoma. Di permukaannya terkadang seperti ada
lapisan susu, terdiri dari secret yang mukoid. Papil ini permukaannya rata dengan
kapiler di tengahnya. Terkadang konjungtiva palpebra menjadi hiperemi, bila terkena
infeksi sekunder.

Horner Trantas dots


-

Gambaran seperti renda pada limbus, dimana konjungtiva bulbi menebal, berwarna
putih susu, kemerah-merahan, seperti lilin. Merupakan penumpukan eosinophil dan

merupakan hal yang patognomosis pada konjungtivitis vernal yang berlangsung


selama fase aktif.

Kelainan di kornea
-

Dapat berupa pungtata epithelial keratopati. Keratitis epithelial difus khas ini sering
dijumpai. Kadang-kadang didapatkan ulkus kornea yang berbentuk bulat lonjong
vertical pada superfisial sentral atau parasentral, yang dapat diikuti dengan
pembentukan jaringan sikatriks yang ringan. Kadang juga didapatkan pannus, yang
tidak menutupi seluruh permukaan kornea, sering berupa mikropannus namun panus
besar jarang dijumpai. Penyakit ini mungkin juga disertai keratokonus. Kelainan di
kornea ini tidak membutuhkan pengobatan khusus, karena tidak satupun lesi
korneabini berespon baik terhadap terapi standard.

Terdapat dua bentuk klinik, yaitu :

Bentuk palpebra, terutama mengenai konjungtiva tarsal superior. Terdapat


pertumbuhan papil yang besar (cobble stone) yang diliputi

sekret yang mukoid.

Konjungtiva tarsal bawah hiperemi dan edema, dengan kelainan kornea lebih berat
dibanding bentuk limbal. Secara klinik papil besar ini tampak sebagai tonjolan bersegi
banyak dengan permukaan yang rata dan dengan kapiler ditengahnya.

Gambar 2. Konjungtivitis vernal bentuk palpebral

Bentuk limbal, hipertrofi papil pada limbus superior yang dapat membentuk jaringan
hiperplastik gelatin, dengan Trantas dot yang merupakan degenerasi epitel kornea atau
eosinofil di bagian epitel limbus kornea, terbentuknya pannus, dengan sedikit
eosinofil.

Gambar 3. Konjungtivitis vernal bentuk limbal

You might also like