You are on page 1of 5

Hampir semua orang berpikir bahwa mereka tahu bagaimana cara untuk menyikat gigi mereka,

namun pada kenyataannya, banyak orang yang tidak menyikat gigi dengan benar. Orang-orang
lebih memilih produk pemutih gigi, sikat gigi dan benang tanpa benar-benar mengetahui
bagaimana cara menggunakannya dengan benar.
Cara-cara yang perlu diperhatikan ketika menggosok gigi :
1.Cara menyikat harus dapat membersihkan semua deposit pada permukaan gigi dan gusi
secara baik, terutama saku gusi dan ruang interdental.

2.Gosok gusi dan gigi depan selama beberapa detik dalam gerakan melingkar

3.Cara menyikat gigi harus tepat dan efisien.

4.Frekuensi menyikat gigi maksimal 3 X sehari setelah makan pagi, makan siang dan sebelum
tidur malam, atau minimal 2 X sehari setelah makan pagi dan sebelum tidur malam.

5.sikat dengan cepat sepanjang permukaan karet atau wajah atas gigi Anda

6.dan di akhiri berkumur mulut

7.Waktu yang tepat untuk menyikat gigi seharusnya tidak lebih dari 2 menit

8.Ketika mulai menyikat gigi, tidak harus menggunakan tekanan pada gigi dan gusi. Anda juga
harus memastikan bahwa Anda membersihkan permukaan makanan juga.

9.Gunakan pasta gigi yang tepat.

Anda bisa memilih pasta gigi yang bisa mencegah sakit gigi, menghilangkan sensitivitas, dan
radang gusi.

Yang perlu di perhatikan dalam memilih sikat gigi :

1.Pastikan sikat gigi mudah dan nyaman saat digunakan.

2.Jika Anda ingin mencoba jenis baru sikat gigi, minta saran dokter gigi.

3.Pilihlah sikat gigi yang memiliki bulu lembut.

4.Pilihlah alat pembersih gigi yang memenuhi standar yang diperlukan.

Anda juga bisa menggunakan floss secara teratur dan periksa ke dokter gigi secara teratur
karena ini merupakan bagian yang sangat penting dari rutinitas kebersihan pribadi mulut Anda.

Read more:http://doktersehat.com/cara-menggosok-gigi-dengan-benar/#ixzz4I2KWSrsE
Read more:http://doktersehat.com/cara-menggosok-gigi-dengan-benar/#ixzz4I2KWTOCZ

Berikut ini adalah tips Cara Menggosok Gigi yang Baik dan Benar yang mesti anda
perhatikan ketika menggosok gigi yaitu diantaranya :
1.
Pegang sikat gigi senyaman mungkin, oleskan pasta gigi. Sikat atau sapukan sikat
gigi pada bagian gigi depan secara niak turun dan pelan-pelan. Menyikat gigi dengan
cara yang kasar atau terlalu keras bisa menipiskan lapisan gusi dan gigi menjadi sensitif.
Pelan-pelan saja dan pastikan semua kotoran bagian-bagian telah dibersihkan dengan
baik.

2.
Setelah bagian depan selesai, pindah ke bagian gigi kanan kemudian bagian kiri,
cara menyikatnya sama seperti di bagian depan yaitu dengan cara naik turun dari atas
ke bawah.

3.
Setelah bagian depan, kanan dan kiri sudah selesai dibersihkan sekarang menuju
ke bagian gigi geraham. Sapukan secara pelan-pelan dan pastikan semua kotoran
tersapu bersih oleh bulu sikat dan tak ada kotoran yang tertinggal.

4.
Nah setelah gigi geraham selesai dibersihkan, kita menuju gigi bagian dalam atas
dan bawah. Sikat secara pelan dan merata.

5.
Selain membersihkan gigi, jangan lupa juga bersihkan lidah dan langit-langit lidah
serta bagian pipi samping kanan dan kiri. Lakukan dengan pelan saja. Membersihkan gigi
dan lidah ini juga bisa mengurangi bau mulut hingga 80 persen.

6.
Dalam menyikat gigi sebaiknya gunakan sikat yang berbulu lembut, terutama
untuk gigi yang sensitif.

7.
Ritme menggosok gigi yang baik adalah dari 8-10 gosokan dan jeda waktunya 2-3
menit.

8.
Untuk hasil yang maksimal anda juga bisa memakai obat kumur untuk
membersihkan secara menyeluruh bakteri yang menempel di gigi dan gusi.

9.
Simpan sikat gigi di tempat yang bersih untuk menghindari sikat yang terinfeksi
bakteri luar. Jangan lupa ganti juga sikat gigi setiap 3 bulan sekali. Dan terakhir, pake
sikat gigi hanya untuk seorang saja, jangan gantian ya? Hal ini untuk menghindari
berpindahnya bakteri dari orang yang satu ke lainnya.
Nah demikian tadi beberapa Cara Menggosok Gigi yang Baik dan Benar. Sudahkah anda
menggosok gigi yang benar dan menjadi bagian 20% orang yang menggosok gigi secara baik dan
benar.
Semoga bermanfaat.

Hampir setiap hari kita menggosok gigi, tapi tahukah kamu manfaat menggosok gigi?

Rajin menggosok gigi dapat mengurangi waktumu saat kontrol gigi ke dokter gigi dan
membuat pengalaman ke dokter gigi menjadi lebih menyenangkan.

Rajin menggosok gigi membuat kamu lebih hemat. Mengapa? Kemungkinan gigimu
berlubang menjadi lebih kecil sehingga bisa mengurangi biaya untuk menambal atau
mencabut gigi.

Rajin menggosok gigi dapat menurunkan risiko gigi berlubang.

Rajin menggosok gigi dapat menurunkan risiko penyakit pada gusi.

Rajin menggosok gigi dapat mengurangi bau nafas yang tidak sedap.

Rajin menggosok gigi dapat membuat gigimu lebih putih.

Rajin menggosok gigi membuat gigimu lebih lama umurnya.

Rajin menggosok gigi membuat tubuhmu lebih sehat.

Akibat Malas Menggosok Gigi

Artikel Terkait :
Malas menggosok gigi dapat menyebabkan timbulnya plak gigi. Yang dimaksud plak gigi
adalah suatu lapisan tipis, lunak dan mengandung kuman yang melekat di permukaan
gigi kita. Plak gigi dapat dibersihkan dengan cara menyikat gigi. Namun sayangnya
meskipun kita rajin menyikat gigi, kadang sikat gigi tidak dapat mengangkat plak gigi
dengan sempurna. Nah, sisa-sisa plak gigi yang melekat pada permukaan gigi dalam
jangka waktu tertentu inilah yang akan menjadi karang gigi.
Karang gigi biasanya terbentuk di sepanjang leher gigi, yakni di perbatasan gusi dan
gigi (supragingivalcalculus) dan di dalam saku gusi yang terdapat di antara gigi dan
gusi (subgingivalcalculus) .
Akibatmenumpuknya karang gigi

Permukaan karang gigi yang kasar semakin memudahkan perlekatan plak gigi yang
mengandung kuman. Racun yang diproduksi kuman dalam plak akan menyebabkan
peradangan gusi. Tanda-tandanya gusi kemerahan, bengkak, dan berdarah saat
menyikat gigi. Perlekatan plak gigi dan gusi berdarah inilah yang akan menyebabkan
bau mulut yang kurang sedap. Oleh karena itu, jika kita tidak mau mengalami bau
mulut jangan biarkan plak dan karang gigi menumpuk di permukaan gigi kita.
Selain itu, bila karang gigi tidak dibersihkan dan dibiarkan menumpuk di permukaan
gigi, maka lama kelamaan juga dapat menyebabkan radang gusi kronis dan rusaknya
tulang penyangga gigi. Akibatnya, gigi kita menjadi goyang hingga akhirnya lepas
dengan sendirinya.
Cara mencegah terbentuknya karang gigi :
Menyikat gigi dengan benar dua kali sehari terutama sebelum sarapan pagi dan
sebelum tidur malam. Caranya, sikatlah gigi dengan tekanan ringan dan gerakan
berulang-ulang. Usahakan semua permukaan gigi tersikat dengan baik.
Gunakan benang gigi (dental floss ) untuk membersihkan plak di sela-sela gigi yang
sulit dibersihkan dengan sikat gigi.
Rajin memeriksakan gigi secara teratur ke dokter gigi. Sebab, bila plak gigi sudah
mengeras dan menjadi karang gigi maka hanya dapat dibersihkan menggunakan alat
ultrasonic yang ada di klinik gigi.
Teks : Tina / GIRLS. Ilustrasi: Bondhan/GIRLS

You might also like