You are on page 1of 1

ABSTRAK

Perkembangan teknologi dewasa ini sudah mengalami kemajuan yang sedemikian


pesatnya. Terutama di bidang teknik digital, dimana telah ditemukan berbagai komponen
elektronika, seperti IC IC Digital yang mampu melakukan berbagai fungsi yang sangat
membantu manusia dalam melaksanakan pekerjaannya.
Dalam laporan ini akan dibahas mengenai laporan teknik digital yang telah dilakukan
oleh penulis. Praktikum pertama membahas mengenai karakterstik IC IC digital. Dalam
praktikum ini dijelaskan mengenai rangkaian pengukuran threshold voltage, threshold pull up
dan pull down, serta karakteristik IC pada pengaruh pembebanan. Praktikum kedua membahas
mengenai gerbang-gerbang logika. Pada praktikum ini penulis dituntut untuk mengetahui
berbagai macam gerbang logika, tabel kebenaranya dan IC TTL digital yang digunakan.
Praktikum ketiga membahas mengenai rangkaian kombinasional. Pada praktikum ini diharuskan
untuk merangkai rangkaian-rangkaian kombinasional EX-OR dan EX-NOR, serta rangkaian
pendeteksi bilangan prima dibawah 8 dari 4 buah gerbang NAND . Praktikum keempat adalah
Multivibrator. Pada praktikum ini dibahas mengenai macam jenis multivibrator, karakteristik
masing-masing flip-flop, dan implementasi rangkaian flip-flop sebagai multivibrator. Praktikum
kelima adalah decoder dan counter. Pada praktikum ini dibahas mengenai cara kerja decoder,
counter, dan seven segment. Kemudian praktikum yang terakhir yaitu ADC dan DAC. Pada
praktikum ini dibahas mengenai fungsi ADC dan DAC, serta prose konversinya.
Praktikum Teknik Digital 2015 ini merupakan suatu pembekalan awal untuk mempelajari
berbagai ilmu mengenai teknik digital secara langsung, dan membuktikan teori-teori yang sudah
dijelaskan pada kuliah Teknik Digital. Setelah mengikuti praktikum ini, diharapkan praktikan
mampu membuat suatu aplikasi yang menggunakan rangkaian elektronika digital yang nantinya
dapat berguna bagi dunia.
Kata Kunci : praktikum teknik digital, IC, digital, rangkaian, gerbang logika, multivibrator, ADC,
DAC, decoder, counter.

You might also like