You are on page 1of 6

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Praktik Kerja Industri (Prakerin) adalah suatu bentuk penyelenggaran dari
sekolah yang

memadukan secara sistematik dan sinkron antara program

pendidikan di sekolah dan program perusahaan yang diperoleh melalui kegiatan


bekerja langsung di dunia kerja untuk

mencapai suatu tingkat keahlian

profesional. Dimana keahlian professional tersebut hanya dapat dibentuk melalui


tiga unsur utama yaitu ilmu pengetahuan, teknik, dan kiat. Ilmu pengetahuan dan
teknik dapat dipelajari dan dikuasai kapan saja dan dimana saja kita berada,
sedangkan kiat tidak dapat diajarkan tetapi dapat dikuasai melalui proses
mengerjakan langsung pekerjaan pada bidang profesi itu sendiri.
Disamping itu dunia usaha, Praktek Kerja Industri (PRAKERIN) dapat
memberi keuntungan pada pelaksanaan prakerin itu sendiri yaitu sekolah, karena
keahlian yang tidak diajarkan di sekolah bisa didapat di dunia usaha, sehingga
dengan adanya Praktek Kerja Industri (PRAKERIN) dapat meningkatkan mutu
dan revelensi Sekolah Menengah Kejuruan yang dapat diarahkan

untuk

mengembangkan suatu sistem yang mantap antara dunia pendidikan dan dunia
usaha.

1.2 Metode Pengumpulan Data


Untuk menyempurnakan data-data yang di butuhkan dalam penyusunan
laporan ini, maka saya melakukan metode pengumpulan data melalui dua cara :
1. Secara langsung atau metode observasi
Yang di maksud dengan mengumpulkan data secara langsung adalah
penulis mengumpulkan data dengan cara observasi secara langsung
instansi dengan menggunakan teknik wawancara kepada staf atau

karyawan yang berwenang atau mengenai informasi yang penulis


butuhkan.
2. Secara tidak langsung atau metode kepustakaan
Yang dimaksud dengan metode pengumpulan data tidak langsung adalah
penulis berpedoman pada buku-buku atau reperensi yang berkaitan dan
berhubungan dengan materi yang di angkat atau isi laporan penulis
1.3 Rumusan Masalah
1. Apa saja yang harus di siapkan sebelum merakit PC.
2. Bagaimana cara merakit PC.
1.4 Batasan Masalah
1. Persiapan merakit PC.
2. Cara merakit PC
3. Persiapan Menginstal PC.
1.4

Maksud dan Tujuan


Maksud dilaksanakan Praktek Kerja Industri (Prakerin) yang diwujudkan

dalam kerja di suatu perusahaan. Selain sebagai salah satu syarat tugas akhir,
Praktek Kerja Industri juga sebagai kegiatan siswa untuk mencari pengalaman
kerja sebelum memasuki dunia kerja yang sesungguhnya.
Tercermin dalam Pendidikan Nasional berdasarkan Pancasila yang
bertujuan meningkatkan, kecerdasan, kreativitas, dan keterampilan agar dapat
menumbuhkan manusia.yang dapat membangun diri sendiri serta bertanggung
jawab atas Pembangunan Bangsa dan Negara dalam pencapaian perekonomian
meningkat dan kehidupan yang makmur.
Karena pertumbuhan perekonomian yang meningkat, didukung pula oleh
tumbuhnya persaingan dibidang industri dan teknologi yang memaksa kita untuk
terjun kedalam dunia industri, bisnis, dan perdagangan.

Adapun tujuan diadakan pelaksanaan Praktek Kerja Industri (Prakerin)


antara lain.
1. Memperkenalkan siswa pada dunia usaha,
2. Menumbuhkan dan meningkatkan sikap profosional yang diperlukan siswa
untuk memasuki dunia usaha,
3. Meningkatkan daya kreasi dan produktivitas terhadap siswa sebagai
persiapan dalam menghadapi atau memasuki dunia usaha yang
sesungguhnya,
4. Memperluas wawasan dan Pandangan siswa terhadap jenis-jenis pekerjaan
pada tempat dimana siswa melaksanakan Praktek Kerja Industri
(Prakerin).

1.5

Tempat dan Pelaksanaan Prakerin


Adapun tempat yang dipergunakan untuk pelaksanaan Praktik Kerja

Industri (Prakerin) adalah di CV. SWADHARMA KOMPUTER. Dengan alamat


Jl. A. Yani Shopping Center Lt. 1 Blok 05 Telp. (0266) 914 5346 Kecamatan
Cikole Kota Sukabumi.
Sedangkan waktu untuk melaksanakan Praktik Kerja Industri (Prakerin)
yaitu : mulai dari tanggal 08 April 2016 s/d 25 Juni 2016. Praktik Kerja Industri
di CV. SWADHARMA KOMPUTER di mulai dari pukul 09.00 20.00 WIB.
1.6

Profil Perusahaan
1.6.1

Sejarah Perusahaan

Swadharma Computer berdiri pada tahun 2002, didirikan oleh Wenda


Sukmana, yang bergerak dibidang komputer dan sejenisnya yang bersifat
maintenance. Adapun yang menjadi aspek kerjanya meliputi: Pelayanan service
komputer baik peralatan input/outputnya, sales, penjualan komputer dan berbagai
aksesoris komputer, serta networking, service dan maintenance.
Swadharma Computer yang beralamat di Jl. A. Yani Shopping Center Lt. 1
Blok 05 Telp. (0266) 914 5346 Kecamatan Cikole Kota Sukabumi. sebagai pusat

penjualan dan service merupakan perusahaan jasa komputer yang cukup strategis
karena terietak di tengah kota dan berdekatan dengan pusat perbelanjaaan dikota
Sukabumi serta mudah diakses oleh masyarakat karena berada pada salah satu
jalur angkutan umum.
Swadharma Computer yang berdiri sejak tahun 2002 lalu merupakan
perusahaan yang masih sangat muda, namun telah banyak melayani Penjualan,
service dan maintenance pada kantor-kantor pemerintah kota Sukabumi, toko-toko
di daerah-daerah serta lembaga pendidikan lainnya. Walaupun mempunyai
pegawai/teknisi/tenaga pengajar yang tidak terlalu memadai, Swadharma
Computer mampu melayani kebutuhan konsumen dengan cara kerja professional
yaitu berusaha sebaik mungkin untuk memuaskan para konsumen layaknya
perusahaan jasa komputer yang besar. Sehingga para konsumen tidak hanya
datang dalam kota saja melainkan juga dari luar daerah Sukabumi itu sendiri.

1.6.2

Struktur Organisasi

Mengingat jumlah karyawan yang boleh dibilang kurang untuk berdirinya


sebuah perusahaan, maka struktur organisasi pada Swadharma Computer
sangatlah sederhana yaitu, bahwa dari kedua karyawan yang bertugas sebagai
teknisi tersebut, menerima perintah dari manajer perusahaan dan seterusnya.
Namun demikian proses kerja dalam usaha ini masih tergolong lancar dan
dinamis.

1.6.3

Visi dan Misi Perusahaan

Visi Perusahaan :
Menjadi perusahaan yang sukses ,maju dan ternama di Indonesia, dan

menjadi perusahaan per-komputeran yang berkualitas.

Misi Perusahaan :
Memberikan produk-produk unggulan dengan kualitas yang baik dan
harga yang terjangkau.Memberikan layanan terbaik dan juga memberikan
produk-produk yang berkualitas tinggi sehingga para customer merasa
sangat senang/puas dengan layanan yang kami berikan.

1.6.4

Bidang Usaha

CV. Swadharma Computer Sukabumi merupakan salah satu perusahaan


swasta di Sukabumi yang khusus bergerak di bidang komputer. Jenis- jenis usaha
yang dilakukan dalam bidang komputer tersebut meliputi:
a.

Penjualan Komputer Built-up.


Penjualan komputer seperti Zirex, IBM, Acer. Compac, dan Iain-lain yang
perakitannya langsung dari vendor.

b.

Penjualan komputer rakitan.


Komputer yang dijual juga berupa komputer rakitan. maksudnya komputer
yang setiap komponennya dipasang atau dirakrt di toko.

c.

Penjualan aksesories dan komponen komputer.


Penjualan berupa komponen-komponen komputer seperti Speaker mouse,
CD-ROM/ CD-RW/DVD, ROM, Kartu grafik. Keyboard, memori,
processor, soundcard, dan monitor.

d.

Service Panggil.

Teknisi siap sedia guna memenuhi jasa bagi konsumen yang mempunyai
masalah / trouble pada komputer di tempat konsumen secara langsung.

You might also like