You are on page 1of 1

pelajar

A : "Permisi pak, bisa minta waktunya sebentar?"


B : "Oh iya, silahkan saja. Ada perlu apa, ya?"
A : "Begini pak, saya mau bertanya sedikit mengenai kesehatan lingkungan sekitar. Menurut
bapak, lingkungan seperti apa sih, yang disebut lingkungan sehat?"
B : "Kalau menurut bapak, lingkungan sehat adalah lingkungan yang bebas dari berbagai
macam penyakit."
A : "Bagaimana cara membuat lingkungan kita sehat?"
B : "Cara agar lingkungan kita sehat, yang terutama adalah dengan cara menjaga kebersihan.
Misalnya membuang sampah di tempatnya, dan menyapu serta mengepel lantai setiap sore."
A : "Lingkungan tidak sehat biasanya berhubungan dengan nyamuk kan, pak. Nah, dimana
saja sarang nyamuk itu, pak?"
B : "Sarang nyamuk itu berada di genangan air, di tempat-tempat gelap, di tempat yang kotor,
dan bisa juga di belakang pintu, di baju yang digantung. Cara membasminya adalah
melakukan gerakan 3M, dan lainnya."
A : "Terimakasih atas perhatiannya, pak. Saya permisi dulu."
B : "Iya, sama-sama."
Kesimpulan : Lingkungan sehat adalah lingkungan yang bebas dari penyakit. Bebas juga dari
sumber penyakit, misalnya nyamuk, lalat, tikus, dan lainnya. Cara membasmi semua itu
adalah dengan cara melakukan gerakan 3M, dan menjaga kebersihan lingkungan sekitar.
Habitat sumber penyakit biasanya berada di genangan air, baju yang menggantung di
belakang pintu, tempat kotor, tempat gelap, dan lainnya. Menjaga kebersihan lingkungan
sekitar sangat penting bagi kesehatan.

You might also like