You are on page 1of 5

Gelanggang Remaja Bulungan, Jakarta Selatan

Gambar 2.1 Tampak depan GRJS


Sumber : http://www.jakarta.go.id/web/encyclopedia/detail/4098/Jakarta-Selatan-
Gelanggang-Remaja

Gelanggang Remaja Jakarta Selatan (GRJS) atau dahulu disebut sebagai Youth Center
Bulungan atau GOR Bulungan atau Gerajas merupakan salah satu fasilitas olahraga dan
tempat rekreasi yang dapat digunakan oleh warga DKI Jakarta. Merupakan Gelanggang
Remaja pertama yang didirikan atas prakarsa Ali Sadikin yang pada masa itu menjabat
sebagai Gubernur DKI Jakarta dan mulai difungsikan pada tahun 1970. Sebagai pusat
kegiatan ekstrakulikuler di luar jam sekolah yang menampung kegiatan (hobi) para remaja di
DKI Jakarta pada khususnya untuk dikembangkan kea rah jenjang prestasi. GRJS terletak di
jalan Bulungan, Kebayoran Baru yang lingkungan sekitarnya adalah permukiman, sekolah,
pertokoan kecil dan perkantoran. GRJS terletak bersebelahan dengan SMA 70 dan SMA

Fungsi dan Tujuan

Fungsi GRJS adalah untuk menyalurkan serta menampung minat dan bakat, serta
semangat dan daya kreasi remaja melalui berbagai kegiatan yang rekreatif dan positif. Untuk
pengembangan dan peningkatan kegiatan GRJS, telah dilakukan kerjasama dengan pihak
yang dapat bersinergi dan tidak mengikat untuk mencapai sasaran kegiatan sesuai harapan.
Dari tahun ke tahun hingga kini GRJS telah melahirkan seniman-seniman besar dan
olahragawan yang berprestasi di bidangnya. Dalam menampung dan menyalurkan minat dan
bakat para remaja dapat memanfaatkan fasilitas Gelanggang Remaja dengan kegiatan rutin
maupun insidentil terutama bidang kegiatan olahraga dan seni budaya, namun belum semua
dapat teralokasikan melalui APBD. Visi GRJS yaitu bersama membangun prestasi olahraga
dan karya pemuda. Sementara misinya adalah meningkatkan sarana dan prasarana
profesionalitas dalam pembinaan dan pengembangan sumber daya keolahragaan dan
kepemudaan untuk meningkatkan prestasi olahraga karya pemuda.

Tujuan didirikan GRJS adalah :

Membina remaja menjadi individu yang berkualitas dan berkemampuan terampil.


Memotivasi kreatifitas dengan pengembangan seni budaya, olahraga, dan
pengembangan wawasan IPTEK dan ditunjang dengan ketakwaan terhadap Tuhan
YME.

Fasilitas

Sarana dan fasilitas Gelanggang Remaja Jakarta Selatan terdiri atas :

Fasilitas (GOR) GRJS

Gambar : Gelanggang Olahraga Bulungan (GOR Bulungan)


Sumber : http://www.jakarta.go.id/web/encyclopedia/detail/4098/Jakarta-Selatan-
Gelanggang-Remaja
GOR GRJS berdiri atas tanah seluas 5.110 m2 dengan luas bangunan 2.160 m2
didirikan ditahun 1970 dan mendapat rehabilitasi total pada tahun 2004. memiliki 3 lapangan
bulutangkis, 1 lapangan basket, 1 lapangan futsal dan 2 lapangan voli. GOR GRJS dilengkapi
dengan tribun penonton berkapasitas 1.500 orang; papan scoreboard; tempat pemanasan;
dinding pemanasan; lobby; kantin; ruang pengelola; ruang panitia; kamar mandi pria dan
wanita; ruang ganti; ruang pembinaan latihan bela diri dengan boneka wingchun, matras serta
pedang kayu untuk berlatih; sekretariat PBSI Jakarta Selatan; sekretariat PBVSI Jakarta
Selatan; sekretariat Pencinta Alam TRAMP; sekretariat olahraga selam DIVE; ruang
pembinaan teater GRJS; papan informasi tes kebugaran atlet dan fasilitas olahraga luar ruang
seperti jalur jogging track serta pull up bar. GOR GRJS juga menjadi tempat/venue acara
seperti kompetisi, turnamen olahraga dan acara kesenian diantaranya POPNAS XII 2013

Gedung Blok BCD

Di sisi bagian lain GRJS yang berbentuk huruf L terdapat gedung B, C dan D, serta
panggung terbuka. Gedung dan panggung ini berdiri diatas lahan seluas 2900 m2 dengan luas
1.784 m2 dan didirikan di tahun 1970 Ruang di gedung B dan C berukuran 22 x 12 m di salah
satu ruang terdapat satu set gamelan jawa yang biasa digunakan untuk berlatih tari dan
karawitan, ruang D terdiri dari 2 lantai yang lantai pertama untuk ruang sekretariat dan ruang
kedua untuk berlatih tari Bali, sedangkan di panggung terbuka 8 x12 m. Di salah satu sudut
terdapat papan pajat tebing yang sering digunakan oleh Trupala. Sedangkan area kosong di
depan panggung sering digunakan oleh Paskribra SMUN 6 untuk berlatih upacara. Di salah
satu sudut lain terdapat pos anti tawuran yang dibangun untuk menjaga keamanan sekitar area
jalan Bulungan.

Di gedung B, C dan D GRJS banyak kegiatan yang diikuti oleh warga DKI Jakarta.
Di gedung B terdapat kegiatan kesenian sanggar tari jawa. Di gedung C dan pelataran gedung
biasanya digunakan untuk berlatih olahraga dan seni, seperti Tarung Derajat AA Boxer
Kodrat Bulungan. Di depan gedung B dan C, terdapat panggung terbuka dimana panggung
ini juga menjadi tempat sebuah komunitas Kelompok Penyanyi Jalanan Jakarta (KPJ)
berkumpul melakukan kegiatan bermusik. KPJ berdiri sejak 2 Mei 1982 terdiri dari para
penyanyi jalanan yang menolak perlakuan premanisme di kawasan Bulungan saat itu, mereka
bersatu menentang premanisme kemudian komunitas ini berkembang lebih besar bukan
hanya melakukan kegiatan musik.
Gedung Pertunjukkan Seni

Gambar : Gedung Pertunjukkan Seni


Sumber : http://www.jakarta.go.id/web/encyclopedia/detail/4098/Jakarta-Selatan-
Gelanggang-Remaja

Di sisi lain GRJS terdapat gedung pertunjukan yang dibangun diatas tanah seluas
6.500 m2 dengan luas bangunan 3.300 m2 didirikan pada tahun 1970. Gedung pertunjukan ini
berkapasitas tampung sebanyak 350 orang dilengkapi dengan lighting, panggung ukuran
10x12 m, sound system 3000 watt, full AC central, ruang VIP, ruang rias, podium, kursi
penonton model lipat warna biru, lobby di sayap kiri dan kanan. Gedung pertunjukan ini
mirip dengan model teater di bioskop XXI. Gedung ini sering menjadi tempat pertunjukan
untuk kesenian. Di salah satu sisi gedung di lantai atas, terdapat ruang kantor pengelola GRJS
dan terdapat ruang untuk Kelompok Ilmiah Remaja (KIR) GRJS.

Fasilitas Olahraga Outdoor (panjat tebing dan panggung latihan terbuka)


Masjid GOR
Kantin
Gambar : Kantin Gelanggang Remaja Bulungan, Jakarta Selatan
Sumber : http://www.jakarta.go.id/web/encyclopedia/detail/4098/Jakarta-Selatan-
Gelanggang-Remaja

Fasilitas Kolam Renang

Letak kolam renang GRJS terpisah dari bangunan GOR. Lokasinya di seberang Kantor
Kejaksaan.

1. Luas : 1375 m2
2. Daya Tampung : 150 orang
3. Terdiri dari : satu buah kolam renang prestasi (utama) ukuran 25 x 50 m 2, dan kolam
kecil berukuran 25 x 15 m2.
4. Empat lajur tribun penonton sepanjang 50 m dengan naungan.
5. Sepuluh buah kamar ganti putra dan sepuluh buah kamar ganti putri.
6. Ruang penitipan barang (loker)
7. Empat buah ruang bilas putra dan empat ruang bilas putri berukuran 1,5 x 1,5 m2.
8. Loket pembelian karcis masuk.
9. Lima buah kantin dan dua tempat persewaan pakaian renang.
10. Ruang pengelola dan kolam renang.
11. Ruang mesin dan alat filter.

You might also like