You are on page 1of 6

Nama: FAIZ RIZKI RIVALDY

NIM : 11010113140592
Kelas : Teknologi Informasi (D)

 Pengertian Netiket
Apa yang dimaksud dengan etika ber-internet? Etika berasal dari bahasa yunani kuno
ethikos yang berarti timbul dari kebiasaan. Etika mencakup analisis dan penerapan konsep
benar-salah, baik-buruk serta tanggung jawab. Sedangkan Interner merepakan kependakan
dari Interconnection-networking yang memiliki pengertian seluruh jaringan komputer yang
saling terhubung yang menggunakan standar sistem global Transmission Contril
Protocol/Internet Protocol Suite (TCP/IP).

Jadi Netiket merupakan etika merupakan pedoman dalam melakukan interaksi dengan
sesame penguna Internet. Standar Netiket sendiri ditetapkan oleh sebuah badan yang bernama
IETF (The Internet Engineering Task Force) yang merupakan sebuah komunitas internasional
yang merupakan kumpulan dari peneliti, perancang jaringan dan operator yang berperan
dengan pengoperasian internet.

 Pentingnya Netiket
A. Alasan Pentingnya Etika dalam Penggunaan Internet
Sebuah hasil survei yang dilakukan ICT Watch menunjukkan data yang cukup
mengejutkan. Bagaimana tidak, sebanyak 72 persen responden yang terlibat dalam survei
ICT Watch mengatakan pengguna Internet Indonesia kurang beretika ketika menyampaikan
pendapatnya secara online.

Medium yang penggunanya dianggap kurang beretika tersebut adalah Social


Networking (52%) dan Chatroom (21%). Adapun medium yang penggunanya dianggap
sudah beretika yakni Forum (35%) dan Wiki (28%). Perkembangan internet yang begitu
pesat menuntut dibuatkannya aturan – aturan atau etika beraktifitas di dalamnya. Berikut ini
adalah beberapa alasan pentingnya etika dalam penggunaan internet:
a. Pengguna internet berasal dari berbagai negara yang memiliki budaya,bahasa dan adat
istiadat yang berbeda.
b. Pengguna internet merupakan orang yang hidup dalam anonymouse, yang mengharuskan
pernyataan identitas asli dalam berinteraksi
c. Bermacam fasilitas di internet memungkinkan seseorang untukbertindak etis / tidak etis.
d. Harus diperhatikan bahwa pengguna internet akan selalu bertambah setiap saat yang
memungkinkan masuknya ‘penghuni’ baru. Untuk itu mereka perlu diberi petunjuk agar
memahami budaya internet.

B. Contoh Etika dalam Penggunaan Internet yang Salah

1. Pelanggaran Hak Cipta


a. Downloading Ilegal
Yaitu melakukan download terhadap sebuah program atau aplikasi komputer dari internet yang
marak terjadi sekarang ini dengan tidak mematuhi kaedah yang tertera pada lisensi download.

b. penjualan CDROM illegal


Penjualan CDROM ini sering dijumpai dipasar atau counter – counter tidak resmi yang menjual
CDROM program yang dikopi tanpa izin dari program aslinya. Film dan lagu – lagu jga sering
terjadi. ( Etika Komputer, Teguh Wahyono,.Kom )

2. Anonymous (Hacking)
Kepala Badan Reserse Kriminal Polri Komisaris Jenderal Sutarman mengatakan,
Wildan Yani Anshari (22), peretas (hacker) situs Presiden Susilo Bambang Yudhoyono,
www.presidensby.info melakukan peretasan terhadap situs itu sendirian. Nama Jemberhacker
Team, terang Sutarman, hanyalah nama kelompok yang dibuat sendiri oleh Wildan tanpa ada
anggota lain di dalamnya.
Untuk diketahui, www.presidensby.info yang menjadi salah satu penyampai informasi
dan berita tentang kegiatan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono kepada masyarakat sempat
diretas oleh kelompok yang menamakan dirinya "Jemberhacker Team" pada 9 Januari 2013.
Saat diretas, laman tersebut menampilkan latar belakang hitam dengan tulisan warna hijau di
bagian atas "Hacked by MJL007", sementara di bawahnya tertera sebuah logo dan tulisan
"Jemberhacker Team" berwarna putih.

3. Cyber Ethics
Anonymous adalah kelompok Aktivis atau "Hacktivis" yang dibentuk pada tahun
2003. Para anggotanya dapat dibedakan di depan publik dengan mengenakan topeng Guy
Fawkes atau yang biasa dikenal V for Vendetta. Pada tahun 2011, Majalah Time
memasukkan nama "Anonymous" sebagai salah satu orang paling berpengaruh di dunia.
(Wikipedia Indonesia)

1. Kasus Baterai laptop Dell


Dell akhirnya memutuskan untuk menarik dan mengganti baterai laptop yang
bermasalah dengan biaya USD 4,1 juta. Adanya video clip yang menggambarkan bagaimana
sebuah note book Dell meledak yang telah beredar di internet membuat perusahaan harus
bergerak cepat mengatasi masalah tersebut.

 Netiket yang Baik dan Benar


Netiket atau Nettiquette, adalah etika dalam berkomunikasi menggunakan internet
yang ditetapkan oleh IETF ( The internet Enginnering Task Force). IETF adalah sebuah
komunitas masyarakat internasional yang terdiri dari para perancang jaringan, operator,
penjual dan peneliti yang terkait dengan evolusi arsitektur dan pengoperasian internet.

Berikut etika yang telah ditetapkan oleh IETF :

1. Netiket one to one communication


Adalah kondisi dimana komunikasi terjadi antar individu dalam sebuah dialog.
Contoh komunikasi via email. Hal – hal yang dilarang :

- Sebagai pengguna/anggota :
a. Jangan terlalu banyak mengutip
Hati-hati dalam melakukan balasan (reply). Fasilitas 'Reply' dari sebagian besar
program mailer biasanya akan mengutip pesan asli yang Anda terima secara otomatis ke
dalam isi surat Anda. Jika harus mengutip pesan seseorang dalam jawaban e-mail,
usahakan menghapus bagian-bagian yang tidak perlu, dan hanya menjawab bagian-bagian
yang relevan saja.

b. Perlakukan email secara pribadi


Jika seseorang mengirim informasi atau gagasan secara pribadi, tidak sepatutnya kita
mengirimnya ke forum umum, seperti kelompok grup, atau mailing-list. Email pada
dasarnya adalah alat komunikasi personal.

c. Hati – hati dalam menggunakan huruf kapital


Seperti halnya membaca suratkabar, atau surat, membaca pesan e-mail yang
menggunakan huruf besar/kapital yang berlebihan tidak enak dilihat. Tapi di samping itu,
terutama dalam tata krama berkomunikasi dengan email/chat, penggunaan huruf besar
[kapital] biasanya dianggap berteriak. Mungkin saja maksudnya hanya untuk memberi
tekanan pada maksus Anda.
d. Jangan membicarakan orang lain
Jangan membicarakan orang atau pihak lain, apalagi kejelekan- kejelakannya.
Berhati-hatilah terhadap apa yang anda tulis. E-mail memiliki fasilitas bernama
"Forward", yang mengizinkan si penerima akan meneruskannya (forward) ke orang lain.

e. Jangan menggunakan CC (Carbon Copy)


Jika Anda ingin mengirim mail ke sejumlah orang (misalnya di mailing-list),
usahakan atau hindari mencantumkan nama-nama pada baris CC. Jika Anda melakukan
hal itu, semua orang yang menerima e-mail Anda, akan bisa melihat alamat-alamat e-mail
orang lain. Umumnya orang tidak suka bila alamat e-mailnya dibeberkan di depan umum.
Selalu gunakan BCC (blind carbon copy). Dengan cara ini setiap orang hanya bisa melihat
alamat e-mailnya sendiri.

f. Jangan gunakan format HTML


Jika Anda mengirim sebuah pesan penting ke rekan Anda, jangan gunakan format
HTML tanpa Anda yakin bahwa program e-mail rekan Anda bisa memahami kode HTML.
Jika tidak, pesan Anda sama sekali tidak terbaca atau kosong. Sebaiknya, gunakan plain
text.

g. Jawablah secara masuk akal


Jawablah setiap pesan e-mail secara masuk akal. Jangan menjawab dua tiga
pertanyaan dalam satu jawaban. Apalagi, menjawab pesan e-mail yang panjang lebar, dan
Anda menjawab dalam satu kata: "Good." Wah, ini sangat menyebalkan.

h. Sebaiknya untuk efisiensi penggunaan kata, gunakan singkatan yang sudah lazim di
gunakan
Untuk efisiensi penggunaan kata, frase atau istilah By the Way (= ngomong-
ngomong) bisa disingkat menjadi BTW. In My Opinion (=menurut hemat saya) bisa
disingkat IMO. Because (=karena) bisa disingkat menjadi 'coz. Penggunaan kata sapa
Bahasa Inggris misalnya, kalimat How are you?, bisa diganti menjadi How R U? Kalimat
"Menurut hemat saya" bisa diganti menjadi IMHO (In My Humble Opinion) dan
sebagainya.

- Sebagai administrator
1. Lakukan publikasi secara tertulis tentang petunjuk-petunjuk yang harus dilakukan user
jika dihadapkan pada pesan yang tidak sah (illegal) atau tidak pantas (improper) dalam
pemakaian email.
2. Berikan jawaban segera kepada pengguna jika ada pertanyaan-pertanyaan mengenai
pesan yang tidak sah (illegal) atau tidak pantas dengan segera.
3. Jelaskan aturan-aturan kepada pegguna mengenai kuota disk atau sistem rule yang ada.
4. Selidikilah keluhan-keluhan yang terjadi pada pengguna dengan pikiran jernih dan
terbukti

2. Netiket One to Many Communication


- Sebagai pengguna/anggota :
 Baca terlebih dahulu milist netnews satu atau dua bulan data diskusi, sebelum
memutuskan untuk melakukan posting surat yang pertama kali kepada milist tersebut.
 Tidak menyalahkan moderator atau pengurus sistem menyangkut perilaku yang
dilakukan oleh anggota sistem tersebut.
 Berhati-hatilah dengan kata-kata yang akan ditulis.
 Perhatikan dengan benar aturan-aturan yang ditetapkan oleh pengelola sistem.
 Artikel atau tulisan yang akan diposting haruslah ringkas dan to the point.
 Buatlah subject line yang mengikuti aturan atau konvensi yang disepakati dalam
kelompok komunikasi tersebut.
 Tidak boleh mengirimkan artikel yang berbau pemalsuan atau lelucon kecuali milist
yag memag bernuansa humor.
 Pahami karakter audiens sebelum melakukan posting iklan pada milist.
 Usahakan meletakkkan signatur pada setiap teks yang diposting.
 Jika dalam melakukan komunikasi terjadi perdebatan dengan anggota milist yang lain,
sebaiknya perdebatan tersebut dilanjutkan lewat email pribadi.
 Tidak etis mengirimkan teks yag berbau seksual dan rasialis.
 Setiap individu bertanggung jawab untuk melakukan subscribe dan unsubscribe pada
setiap mailing list.
 Jika melakukan pendaftaran pada mailing list, biasanya akan mendapat balasan yang
berupa subscribe message. Simpan message tersebut karena di dalamnya akan memuat
juga bagaimana Anda melakukan unsubscribe.
 Berhatilah-hatilah ketika menuliskan pesan.
 Jangan mengirimkan file berukuran besar karena akan mengganggu sistem.
- Bagi Administrator
 Memperjelas aturan-aturan tentang pemakaian mailing list atau netnews sejelas-
jelasnya tentang bagaimana berlangganan netnews, bagaimana mendaftar mailing list,
bagaimana melakukan posting dll.
 Memperjelas kebijakan tentang penanganan arsip, misalnya tentang berapa lama artikel
akan disimpan dsb.
 Pastikan untuk memonitor kondisi sistem setiap waktu termasuk bagaimana kesehatan
sistem tersebut.
 Jelaskan aturan-aturan kepada pengguna mengenai kuota disk atau system rule yang
lain.
 Selidiki keluhan-keluhan yang terjadi pada pengguna dengan pikiran jernih dan
terbuka.

3. Information Services
Petunjuk umum pada dokumen IETF tentang netiket menyatakan beberapa hal tentang
layanan information servicesini, antara lain :
 Bahwa semua jasa tersebut adalh milik orang. Beberapa layanan ada yang membayar
dan ada juga yang gratis. Bagi yang mendaftar dan atau membayar akan mendapat
aturan penggunaannya.
 Jika mendapatkan kesalahan terhadap layanan tersebut, lakukan pengecekan pertama
kali terhadap kondisi lokal sistem sebelum akhirnya mengajukan komplain kepada
penyedia layanan.
 Pemakai perlu mengetahui bagaimana file layanantersebut bekerja pada sistem lokal
yang dimilikinya.
 Pemakai information services harus menggunakan pikiran yang terbuka bahwa di
dalam internet terhubung berjuta-juta orang yang memiliki kultur yang berbeda.
 Tidak menggunakan FTP orang lain untuk menyimpan materi kita agar orang lain bisa
mengambilnya (dumping).

You might also like