You are on page 1of 1

Mega proyek reklamasi dan pembangunan Giant Sea Wall di Teluk Jakarta akan dapat

memperparah banjir di Jakarta.

"Secara fisik kalau di keruk gelombangnya jadi kemana dia, kalau pulau-pulau kita hilang
akan menghajar pantai kan," kata Pakar teknik kelautan dari Institut Teknologi Bandung
(ITB), Muslim Muin,saat diskusi Tolak Reklamasi Teluk Jakarta di Kompleks Parlemen,
Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (16/5/2017).

Muslim menjelaskan, air laut di Jakarta tidak mungkin naik ke daratan, karena yang ada saat
ini malah daratan yang cenderung turun atau mengali pergeseran. Reklamasi, kata Muin,
justru akan menghambat aliran air dari 13 sungai ke Teluk Jakarta.

"Saya melihat banyak yang memutar balikan fakta dan logika bahwa reklamasi akan
melindungi Jakarta dari tenggelam itu kan tidak benar," tegas Muslim.

Solusi untuk mengatasi banjir, tegas Muslim bukan dengan cara reklamasi tapi dengan
membuat tanggul pantai guna mencegah penurunan daratan.

"Reklamasi itu bukan solusi untuk penurunan muka tanah. Solusinya cukup buat tanggul
pantai yang mengalami penurunan. Kan tidak semua pantai yang mengalami penurunan,"
pungkasnya.

(fmi)

You might also like