You are on page 1of 11

TUGAS PENDAHULUAN ARUS

1. Jelaskan definisi arus (menurut 3 sumber) ! Arus laut (sea current) adalah gerakan massa air laut dari satu tempat ke tempat lain baik secara vertikal (gerak ke atas) maupun secara horizontal (gerakan ke samping).

http://kuliahitukeren.blogspot.com/2011/03/penfertian-arus-laut.html

Arus laut adalah proses pergerakan massa air laut yang menyebabkan perpindahan horizontal dan vertikal massa air laut tersebut yang terjadi secara terus (Gross,1972). Gross, M. 1990. Oceanography sixth edition. New Jersey : Prentice-Hall.Inc.

Arus air laut adalah pergerakan massa air secara vertikal dan horisontal sehingga menuju keseimbangannya, atau gerakan air yang sangat luas yang terjadi di seluruh lautan dunia. Arus juga merupakan gerakan mengalir suatu massa air yang dikarenakan tiupan angin atau perbedaan densitas atau pergerakan gelombang panjang. http://id.wikipedia.org/wiki/Arus_air_laut

2. Jelaskan mengenai karakteristik arus! jawab :

Arus laut lain yang mempengaruhi karakteristik perairan di Indonesia adalah arus laut yang di-bangkitkan oleh angin. Sirkulasi angin di wilayah ini menggambarkan keadaan angin daerah tropis dan sekaligus wilayah musim. Pada musim barat diatas Laut Jawa bertiup angin dari barat ke timur sehingga arus Laut Jawa secara umum mengalir dari barat ke timur. Pada musim timur arus Laut Jawa mengalir sebaliknya. Di bagian laut lainnya demikian pula arus laut permukaan mengalir hampir sama dengan arah angin yang membangkitkannya. Arus-arus

di kedalaman laut yang lebih dalam lebih banyak dipengaruhi oleh keadaan pasang surut dan sifat-sifat fisik lainnya seperti perbedaan temperatur, salintas dan tekanan. http://nizcha0804.blogspot.com/2010/01/mengenal-karakteristik-pantai-di.html

3. Sebut dan jelaskan faktor-faktor penggerak arus! jawab : Pergerakan arus dipengaruhi oleh beberapa hal antara lain arah angin, perbedaan tekanan air, perbedaan densitas air, gaya Coriolis dan arus ekman, topografi dasar laut, arus permukaan, upwellng , downwelling. www.wikipedia.com Selain angin, arus dipengaruhi oleh paling tidak tiga faktor, yaitu: 1. Bentuk Topografi dasar lautan dan pulau pulau yang ada di sekitarnya : Beberapa sistem lautan utama di dunia dibatasi oleh massa daratan dari tiga sisi dan pula oleh arus equatorial counter di sisi yang keempat. Batas batas ini menghasilkan sistem aliran yang hampir tertutup dan cenderung membuat aliran mengarah dalam suatu bentuk bulatan.

2. Pasang Pada waktu pasang surut disuatu perairan, maka arus laut akan bergerak menuju arah pasang

3. Surut Arus bergerak dari daerah yang mengalami perubahan pergerakan pada saat elevasi maksimum maupun minimum.

4. Gaya Coriollis dan arus ekman Gaya Corriolis mempengaruhi aliran massa air, di mana gaya ini akan membelokkan arah mereka dari arah yang lurus. Gaya corriolis juga yang menyebabkan timbulnya perubahan perubahan arah arus yang kompleks susunannya yang terjadi sesuai dengan semakin dalamnya kedalaman suatu perairan.

5. Perbedaan Densitas serta upwelling dan sinking

Perbedaan densitas menyebabkan timbulnya aliran massa air dari laut yang dalam di daerah kutub selatan dan kutub utara ke arah daerah tropik. http://ilmu-kelautan-geologi-lingkungan-laut.blogspot.com/2011/05/gelombang-arus-danpasang-surut.html 4. Sebut dan jelaskan klasifikasi arus non pasut! jawab : klasifikasi arus non pasut arus angin arus barogradient arus konveksi sudomo-gis.com/Tulisan/Hidrografi_SifatFisikAirLaut

5. Sebut dan jelaskan metode pengukuran arus! jawab :

Pengamatan arus bisa dilakukan dengan menggunakan beberapa alat, yaitu : 1. Alat penentu posisi Ada beberapa alat penentu posisi, yaitu : a. Optik merupakan alat optik paling tua yang digunakan untuk penentuan posisi yang didasarkan pada perpotongan dua titik ukur.

b. Elektronik merupakan alat elektronik yang menggunakan gelombang elektromagnetik sebagai media untuk penentuan posisi, yang diukur adalah jarak antara pelampung dan kapal. Alat Elektronik umumnya terdiri dua bagian, yaitu : 1. Remote set yang merupakan stasiun pemancar didarat yang bersifat pasif 2. Master yang merupakan penerima sekaligus pemancar yang dipasang kapal yang terdiri dari : DMU ( Distance Master Unit )

Display untuk membaca jarak antara pelampung dan kapal. Jarak dibaca dengan interval waktu tertentu dan didapat dalam meter.

c. Satelit Alat yang diukur mengunakan satelit adalah koordinat yang diinginkan dengan memplotkan pada peta yang sesuai didapatkan base line 2 titik, sehingga diketahui jarak 2 titik. Pengolahan data dari satelit dilakukan secara kinematik.

2. floater atau pelampung 1. Sextant ditempatkan pada kapal survey dan ditembakkan kedua titik di darat yang posisinya telah diketahui

2. Theodolit Ditempatkan di dua titik didarat yang posisinya diketahui dan ditempatkan kea rah kapal survey/pelampung

a1

a1

Secara elektromagnetik penentuan posisi kapal survey didasarkana pada pengukuran jarak ( km ) dan sudut ( derajat )yang dikenal sebagai Electronic Positioning System. Metode Pengukuran Arus 1. Metode Lagrange Pada prinsipnya adalah mengikuti jejak partikel air laut yang digerakkan oleh arus. Peralatan yang diperlukan berupa pelampung dan alat bantu penentu arah seperti Theodolit/Plane Table. Pengukuran dilakukan di dua berbeda tempat yang posisinya sudah diketahui dan pelampung dilepaskan ditengah laut.

2. Metode Euler Prinsipnya dengan meletakkan alat pengukur kecepatan dan arah arus ( Current meter ). Current metter dapat diletakkan pada kedalaman dan posisi tertentu untuk mencatat arah dan kecepatan arus dilaut yang akan kita amati. Apabila data-data pengukuran diseluruh titik dalam daerah yang akan kita tinjau kita plot ke dalam peta maka akan didapatkan pola sebaran arus pada saat tertentu.

6. Jelaskan pengertian Azhimut menurut 6 sumber! jawab :

Azimuth adalah sudut yang diukur secara mendatar terhadap Utara dan terhadap posisi dari suatu tujuan dari antenna (atau penunjuk lainnya). Utara dicatat pada 0,0 derajat, sedangkan selatan diset pada 180 derajat. http://www.fisikaasyik.com/home02/content/view/100/44/ Azimuth adalah sudut antara satu titik dengan arah utara dari seorang pengamat. Azimuth disebut juga sudut kompas. Jika anda membidik sebuah tanda medan, dan memperolah

sudutnya, maka sudut itu juga bisa dinamakan sebagai azimuth. Kebalikannya adalah back azimuth. http://id.answers.yahoo.com/question/index?qid=20091013080917AAaoEMj, Azimuth adalah sudut yang ditarik dari arah utara geografis (searah jarum jam) terhadap objek yang kita ukur nilai azimuthnya. http://id.answers.yahoo.com/question/index?qid=20110127044842AAJvTpE Azimuth adalah besarnya sudut yg ditentukan dari 0 di posisi utara sampai 360 searah jarum jam. https://twitter.com/#!/deyak/statuses/105614478833487872 Azimuth ialah besar sudut antara utara magnetis (nol derajat) dengan titik/sasaran yang kita tuju,azimuth juga sering disebut sudut kompas, perhitungan searah jarum jam. http://cuyacuza.wordpress.com/2009/06/04/teknik-peta-kompas-azimuth-dan-backazimuthresectionintersectionkoreksi-sudut/ Azimuth adalah sudut putar dari arah Barat hingga Timur. Sebagai referensi sudut nol dipakai arah mata angin Utara. Tanda (+) berarti arah putar searah jarum jam dari sudut nol, tanda (-) untuk arah sebaliknya. Sebagai contoh, dari sudut nol ke arah Timur tepat adalah 90 derajat, dan Barat adalah sudut -90 derajat. http://id.wikipedia.org/wiki/Azimut

7. Sebut dan jelaskan alat dan bahan apa saja yang di gunakan dalam pengukuran arus! jawab : Alat Pengukuran 1. Current metter Pada prinsipnya current meter merupakan alat yang dilengkapi baling-baling, kumparan dan skala petunjuk kecepatan dimana setelah alat diturunkan balingbaling mulai berputar, ekor menggerakan badan alat ke arah sesuai dengan datangnya arus. Besar nilai arus biasa dibaca pada skala penunjuk yang ada diatas kapal survey.

2. Kompas digunakan untuk menentukan arah arus yang mana penentuannya berdasarkan arah/posisi current meter.

3. Pelampung pelampung yang diberi hambatan/resisten body untuk pengukuran arus

4. Theodolit/Plane table Alat untuk mengukur sudut dan arah.

5. Stop Watch/jam digunakan untuk penentuan selang waktu yang digunakan dalam pengamatan.

Alat Pengolahan Data Kalkir/kertas roti Spidol/pensil warna Kalkulator Alat tulis Diktat dan referensi yang lain

8. Jelaskan apa yang dimaksud offshore zone! jawab :

Offshore zone adalah daerah daerah lepas pantai. Biasanya daerah ini dijadikan industri penambangan timah dan sebagainya. Zona lepas pantai tidak didefinisikan dengan baik. Dalam kaitannya dengan pantai terminologi, hal demikian tidak jelas apakah itu dimulai dari zona pesisir, dari melanggar atau dari zona dekat pantai. Dalam konteks ini, zona lepas pantai didefinisikan sebagai zona dari zona dekat pantai. http://coastalwiki.org/coastalwiki/Offshore_zone 9. Jelaskan hubungan gelombang dengan arus! jawab :

Ketika angin berhembus di laut, energi yang ditransfer dari angin ke batas permukaan, sebagian energi ini digunakan dalam pembentukan gelombang gravitasi permukaan, yang memberikan pergerakan air dari yang kecil kearah perambatan gelombang sehingga terbentuklah arus dilaut. Semakin cepat kecepatan angin, semakin besar gaya gesekan yang bekerja pada permukaan laut, dan semakin besar arus permukaan. Dalam proses gesekan antara angin dengan permukaan lautdapat menghasilkan gerakan air yaitu pergerakan air laminar dan pergerakan air turbulen (Supangat,2003).

http://www.ilmukelautan.com/oseanografi/fisika-oseanografi/408-faktor-penyebabterjadinya-arus

10. Apayang dimaksud dengan longshore zone! jawab :

Berupa arus yang bergerak di sepanjang tepi pantai dengan arah dorongan dari arah datangnya gelombang. www.wikipedia.com

11. Sebutkan parameter penting dalam menentukan kecepatan longshore current! jawab : Proses pantai yang berkembang di kawasan pantai Yogyakarta cenderung didominasi oleh faktor klimatologi musim timur dengan arah angin dominan dari arah timur dan tenggara yang juga menyebabkan komponen arus sejajar pantai (longshore current) cenderung bergerak ke arah barat. Pantai yang ber-morfologi tinggi, tersusun oleh tebing-tebing batugamping yang menghasilkan kantong-kantong pantai (pocket beach) dengan pasir putih sebagai rombakan batugamping terumbu tersebut, yang dijumpai di bagian timur daerah penyelidikan. Pantai yang bermorfologi landai, tersusun oleh hamparan pasir berwarna hitam, dengan gumukgumuk pasir (sand dune) di belakang pantai, dijumpai di bagian barat daerah penyelidikan. http://www.mgi.esdm.go.id

12. Sebut dan jelaskan jenis-jenis arus di laut!

Adapun jenis jenis arus dibedakan menjadi 2 bagian, yaitu : 1. Berdasarkan penyebab terjadinya Arus Ekman : Arus yang dipengaruhi oleh angin Arus termohaline : Arus yang dipengaruhi oleh densitas dan gravitasi Arus pasut : Arus yang dipengaruhi oleh pasut Arus Geostropik : Dipengaruhi oleh gradien tekanan mendatar dan gaya coriolis Wind Driven Current : Dipengaruhi oleh pola pergerakan angin dan terjadi pada lapisan permukaan

2. Berdasarkan Kedalaman Arus permukaan : Terjadi pada beberapa ratus meter dari permukaan, bergerak dengan arah horizontal dan dipengaruhi oleh pola sebaran angin Arus dalam : Terjadi jauh di dasar kolom perairan, arah pergerakannya tidak dipengaruhi oleh pola sebaran angin dan mambawa massa air dari daerah kutub ke daerah ekuator

http://jlcome.blogspot.com/2007/12/arus-air-laut.html

13. Jelaskan hubungan gaya coriolis terhadap arus! jawab :

Gaya fiktif, yang disebut juga gaya khayal atau semu, adalah gaya hanya terjadi atau muncul pada kerangka acuan non inersial. Contoh dari gaya fiktif adalah gaya sentrifugal dan gaya coriolis. kedua gaya ini terjadi pada kerangka acuan yang berputar. Gaya semu ini diadakan agar hukum Newton tetap dapat berlaku pada kerangka acuan tak inersial. 1. Gaya coriolis merupakan gaya fiksi yang disebabkan oleh rotasi bumi. Arah pembelokan yang diakibatkan oleh gaya coriolis dipengaruhi oleh letak lintasan benda dan kecepatan benda tersebut. Jika, suatu benda bergerak dalam BBU maka benda terserbut akan dibelokkan ke kanan, sebaliknya bila benda bergerak dalam BBS maka benda akan dibelokkan ke kiri. 2. Dengan adanya gaya friksi terjadi perlambatan pada benda yang lebih lanjut mengakibatkan perubahan arah lintasan. 3. Pada daerah ekuator gaya coriolis tidak berpengaruh terhadap lintasan benda karena pada daerah ekuator gaya coriolias bernilai nol, sedangkan di daerah kutub pembelokan yang diakibatkan gaya coriolis mengalami pembelokan yang maksimum.

Sirkulasi Wind-Driven Sirkulasi Wind-driven menghasilkan perbedaan tekanan air permukaan, sehingga menyebabkan terjadinya Slope Perbedaan tekanan ini membangkitkan gaya yang akan menekan permukaan airsampai dengan kedudukan pada saat tekanan lebih rendah, atau dengan perkataan lain air cenderung akan bergerak menuruni Slope Di pihak lain, Gaya Coriolis akan mendefleksikan arah arus ke kanan di belahan bumi bagian Utara Kedua hal di atas menyebabkan arus yang dinamakan Arus Geostropik (hampir semua arus permukaan bersifat Geostropik)

http://id.wikipedia.org/wiki/Gaya_fiktif http://sudomo-gis.com/Tulisan/Hidrografi_SifatFisikAirLaut.pdf

14. Jelaskan peranan arus dalam bidang oseanografi! jawab : Kegunaan mempelajari oseanografi adalah untuk mengetahui berbagai macam parameter dilaut, yaitu Arus sangat penting artinya bagi pelayaran, oleh karena itu pengukuran arus sudah dilakukan orang sejak dulu (Nontji, 2001), untuk pengamatan hidrografi, untuk mengetahui pola persebaran ruaya ikan, biota laut, gelombang untuk mengetahui keadaan topografi laut dengan melihat tipe-tipe gelombangnya, dan pasang surut untuk mengidentifikasikan keadaan posisi benda angkasa seperti matahari dan bulan. Parameterparameter tersebut sangat menentukan bentuk dari pantai, sedimen, permukaan dasar laut, dan bagaimana habitat dari biota yang hidup di dalamnya. http://suka-suka19.blogspot.com/2011/01/oseanografi.html

You might also like